Rabu, 13 Oktober 2010

Latar Belakang

Jumlah remaja di Kecamatan Sentolo (umur 7-21) adalah 9938 (22.57%). Jumlah tersebut ternyata belum semuanya mengetahui tentang kesehatan reproduksi khususnya kesehatan reproduksi remaja secara benar. Kurangnya pengetshuan tentang Kesehatan Reproduksi Remaja mengakibatkan timbulnya berbagai permasalahan antara lain :
  • Masih banyak remaja yang menikah di usia dini (<20 tahun)
  • Banyaknya caten yang hamil sebelum menikah
  • Adanya remaja yang terkena kasus narkoba
  • Adanya kasus kenakalan remaja seperti tawuran, bolos sekolah, kebut-kebutan dsb.
untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman remaja tentang kesehatan reproduksi khususnya kesehatan reproduksi remajadan untuk memberikan ketrampilan kecakapan hidup (life skill), maka pada tanggal 15 April 2008, dibentuklah Pusat Informasi dan Konseling Kesehatan Reproduksi Remaja (PIK-KRR) Kecamatan Sentolo.  

3 komentar: